Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Jika tahun-tahun yang lalu pengenalan lingkungan dilakukan dengan tatap muka, observasi, dan saling bersalaman, tahun ini MPLS dilakukan secara daring. Tentu saja konsep kegiatan dirancang sedemikian rupa, sehingga para peserta MPLS tetap dapat mengenal lingkungan sekolah, para guru, kakak-kakak OSIS, hingga memahami tata peraturan menjadi siswa. Rangkaian kegiatan dibuka dengan pra-MPLS yang dilaksanakan Jumat, 10 Juli 2020 dan diakhiri pada Kamis, 16 Juli 2020.

MPLS SMA Kristen Petra 4 mengambil tema “Stepping Into The New Normal” untuk membekali siswa segala hal tentang tata krama, tata tertib, wiyata mandala, bela negara, hidup sehat, dan sebagainya di tengah keadaan new normal ini. Setiap kelas juga dinamai dengan hal-hal tentang new normal, yaitu kelas Adaptability, Immunity, Healthy, dan Safety. Melalui aplikasi Edpuzlle dan Zoom Meeting semua materi diberikan kepada siswa.

Meskipun dilakukan secara daring, hal tersebut ternyata tidak menyurutkan semangat para siswa. Setiap hari para siswa melihat update Badges yaitu reward yang di-upload melalui Google Classroom. Setiap peserta MPLS berhak mendapatkan Badges tersebut jika mereka disiplin serta aktif dalam mengikuti setiap kegiatan. Reward ini dikumpulkan hingga hari terakhir dan memberikan sertifikat bagi peserta MPLS teraktif dan terdisiplin. Tidak lupa juga diumumkan peserta MPLS favorit. Terpilihnya peserta terfavorit ini dilihat dari banyaknya jumlah penonton tayangan video Twibbon yang mereka upload di Instagram masing-masing dengan hashtag #MPLSA4PETRA #SteppingIntoTheNewNormal.

Hal yang memperlihatkan kreativitas siswa juga diperlihatkan dalam kegiatan Gali Talenta. Para siswa menampilkan talenta secara bergantian dengan diiringi musik yang dinyanyikan sendiri. MPLS memang dilakukan secara daring, namun ketika kegiatan ditutup oleh Ibu Kepala Sekolah, Elizabeth Oktaviana, S.Pd., M.Si., tepuk tangan para peserta MPLS membahana. Semoga kita semua cepat bertemu, dalam kondisi dan situasi yang sudah membaik. Tuhan Yesus memberkati.

Sport
Excellent Life Skills
Korean Class

SMA KRISTEN PETRA 4